Wednesday, October 29, 2008
Senja di Gunungkidul
Di sebuah kelokan menjelang tikungan Irung Petruk, masih di tlatah kawasan karst itu, Zen menempuk pundakku yang sedang memainkan stang Kawasaki Kaze. Dia menunjuk semburat senja di horizon sebelah kiri kami.
Kulirik sekilas, busyet dah. Biru gelap, oranye, merah tua begitu gagah dengan siluet hijau gelap dari pepohonan yang maliuk-liuk mengikuti alur perbukitan. Yupss, bener2 gagah karena dominasi biru gelap itu.
Sayang, aku enggan menarik tuas dan menginjak rem. Aku lelah sekali dan hari menjelang gelap, alasanku saat itu. Lagian, memori Kodak C7220 udah habis. Meski film di Nikonnya Zen mungkin masih tersisa 2-3 frame.
Hmm, keengganan yang kusesali setiap kali semburat oranye senja menerpa wajahku.
Btw, trims untuk mentor fotografiku, Adrozen Ahmad :)
Tuesday, October 14, 2008
Syukuran Produksi Film Kambing Jantan the Movie
Fenomena ngeblog (blogging) ternyata menarik untuk diolah jadi sebuah film drama komedi. Situs internet yang biasanya diisi dengan uneg-uneg pribadi namun terbuka untuk dibaca banyak orang itu emang udah booming sejak lama. Vito Production rupanya tergelitik ngangkat salah satu blog yang fenomenal yaitu kambing jantan. Sang pemilik blog adalah Raditya Dika yang bakal berperan sebagai dirinya sendiri.
Meski sekilas seperti cerita yang diadaptasi dari novel ternyata film ini nggak bener-bener mutlak bersumber dari isi blog dan novel udah duluan terbit. “Cerita film ini bukan adaptasi dari blog atau novel. Ini semacam versi tambahan,” terang Raditya waktu
Friday, October 10, 2008
Check out my Facebook profile
|
Wednesday, October 8, 2008
"Halah...masih dolan-dolan kesini koq!"
"Bye-bye, see u nextime, nextdoor!" ujarnya padaku, tanpa cipika-cipiki :)) dan kami berjabat tangan komando sebelum farewell jeprat-jepret. Ciaoo....