Tuesday, January 31, 2023

Begini cara saya belajar ukelele!


Konon, bermain musik bermanfaat untuk penyegaran dan relaksasi. Lahir dan bathin ciyeee.

Yes, beneran itu yang saya rasakan ketika mulai Juni 2022 lalu mulai berlatih bermain alat musik: ukelele.

Saya belajar ukelele dengan bekal musikalitas nol besar.


Seumur-umur ya baru kali itu pegang ukelele dan beneran niat bisa memainkannya. Sebelumnya saya pernah beberapa kali mulai berlatih gitar tapi banyak kendala (sebagian di antaranya ya lebih tepatnya "mencari-cari alasan"). Misalnya, saya merasa kesulitan dengan body gitar yang relatif besar. Halah alasan model apa ini hahaha

Setelah ditimbang-timbang dan dicocok-cocokkan dengan hobi jalan-jalan dan travelling, pilihan jatuh ke ukelele. 

Di bulan itu, saya membayangkan, jika kelak bisa main ukelele maka begitu praktisnya membawa ukelele yang mungil di tas saat naik kereta commuter line Bogor-Jakarta, saat bermotor dan ditaruh di bagasi belakang mobil.

Dan sebagai catatan proses saya belajar ukelele, saya torehkan di artikel ini:

1. Langkah pertama: beli ukelele di e-commerce di Tokopedia (Shopee, Bukalapak dll juga bisa). Saya sengaja beli yang harganya di bawah Rp100.000. Tepatnya Rp89.000 :).

2. Belajar mandiri melalui Youtube.

3. Video tutorial ukelele yang saya ikutin adalah: punyanya Mbak Ingrid Tamara, lagu gampang banget untuk pemula "Anugerah Terindah yang Pernah Kumiliki" dari Sheila on 7.

- lagu ini mudah sekali karena hanya perlu 2 kunci: C dan F. Genjrengan atau strummingnya Up Up Up Down alias UUUD. In My Humble Opinion, saya tempatkan lagu ini sebagai rekomendasi nomor 1 untuk belajar ukelele. :)

4. Oya, sebagai pemula, apakah saya belajar dengan langsung mainin lagu di atas? Tidak. Saya berlatih nggenjreng kunci C dan F dulu. Lamanya 3 -4 hari. tiap hari berlatih 1- 1,5 jam. Tidak lebih supaya tidak bosan.

5. Di hari ke-5, baru deh mulai mainin ukelele dengan lagu So7 dengan berbasis video Mbak Ingrid itu.

6. Kunci berikutnya adalah G, A minor, A, D minor, E minor, D.

- Belajar kunci-kunci tersebut melalui video tutorial chord ukelele. Tinggal pilih yang sederhana.

7. Catatan untuk belajar chord: 
- belajar pelan-pelan, satu demi satu kunci, lancarkan di satu kunci, kemudian berlanjut ke kunci lainnya.
- Jangan khawatir jika "bunyi"nya genjrengan kita belum berasa atau berasa gimana gitu, tenang saja. Latihan saja terus, nanti akan membaik seiring ketelatenan kita
- Jika masih kaku dan sering lupa, don't worry, latihan saja terus. Tidak perlu terbebani dengan merasa harus mengingat-ingat. Percayakan pada mekanisme alamiah tubuh yakni "muscle memory"
- Pengalaman dengan "muscle memory", misalnya, ketika saya belajar kunci G selama 4 hari. Awalnya kaku banget, eh saat pagi di hari ke-5, jari saya seperti bergerak dan mencari posisi yang pas. Demikianlah muscle memory bekerja. Jadi, kunciannya tetaplah percaya pada proses dan rajin berlatih.

8. Di video tutorial, banyak yang membuat tutorial genjrengan. 
Saran saya:
- ikutin saja tutorial yang menurut Anda sreg dan mudah. 
- sepengalaman saya (meminjam dari seorang Youtuber yang saya lupa namanya) sebenarnya tidak ada genjrengan yang salah. SEMUANYA BENAR. Jadi jika sedang mengeksplorasi kunci baru dan lagu baru, saya sarankan genjrengannya yang Up Down Up Down Up Down atau UD UD UD UD ... 
- Setelah dapat feelnya, barulah mulai model genjrengan lainnya.

---



Berikut ini video tutorial tempat saya belajar ukelele, mungkin bisa membantu teman-teman:

1. "Anugerah Terindah yang Pernah Kumuliki", So7, Mbak Ingrid Tamara : Kunci C dan F

2. "Yang Terdalam" Peterpan, Mas Krisna Gauthama, Kunci D, F, G

3. Belajar dasar mudah banget, sekalian mulai pengenalan kunci dasar C dan F, lagu "Anugerah Terindah yang Pernah Kumiliki" milik So7 (menit ke 4:18) plus tambahan kunci G dengan lagu anak-anak "Lihat Kebunku" dan "Topi Saya Bundar"

4. "Melukis Senja" dari Budi Doremi, videonya Mas Krisna Gauthama. Kunci dasar C, G, A, Em dll. Saya suka lagu ini karena strumming atau genjrengannya hanya ke bawah :)

Itu link-link video tutorial untuk belajar dasar ukelele. Lainnya masih banyak, tinggal dieksplore saja.

+++

Channel Youtube belajar ukelele

Sejauh ini, saya banyak belajar dari 2 channel ini:

1. @KRISNAGAUTHAMA
2. @indonesiaukulele (Salah satu videonya tutorial mudah yang ini)


+++

Juga sekalian saya titipkan web penyedia chord ukelele (dan juga gitar) yang sering saya kunjungi karena kord -nya simple, mudah diikuti dan koleksi lagunya cukup lengkap.

1. ukuio.com 

3. sigufi.com (ada koleksi akord lagu-lagu dan kanal tutorial)

4. ukutabs.com


5. Juga video-video chord ukelele di Youtube


++


Plus, web penyedia chord gitar : chordtela.com

Anyway, terima kasih banyak untuk YouTuber dan content creator tutorial ukelele, banyak ilmu yang saya serap. Semoga jadi berkah. Aamiin.


Salam musik! :)

Tuesday, July 5, 2022

Bagaimana Strength Training Membantu Saya Berlari dengan Enteng dan Fun?


Yesss. Kebiasaan strength training / ST atau latihan penguatan saya selama ini, sangat berasa membantu lelarian.

Btw, orientasi lari saya hanya untuk fun saja. Bukan ngejar kecepatan, bukan bermimpi pace 5, 4 atau 2 😁.

Juga bukan adu jarak-jarakan. Masa itu sudah lewat. Biar yang muda-muda saja, sumonggo.

Balik ke soal ST.

Jenis ST, saya pilih yang paling simpel:

1. Plank tiap pagi (biasanya pas kelar salat subuh).

2. Push up 3 set ( 5 reps, 7 reps, 12 reps. Dan satu kali seminggu disempatkan max repetition yakni repetisi hingga tidak mampu lagi naik. Sebisanya saja. Catatan maksimal saya hanya 45x, itupun duluuu bangeds πŸ˜… #dasarlemahhhh )

3. High Intensif Interval Training / HIIT. Disebut juga dengan Circuit Training (hampura jika salah).

Menunya pun paling sederhana, hanya empat gerakan, tapi efektif bakar kalori ( after burn-nya kerasa sampai 5-6 jam). Juga 

Ndak perlu alat apapun, hanya memakai beban tubuh sendiri alias weight training dan bisa dilakukan di manapun, bahkan di dalam rumah atau teras. Ndak perlu outfit keren. Celana pendek + kaos kucel, jadilah.


(Pemanasan 10 menit, wajibs!)


a. Squat 20 detik

Ngaso 10 detik


b. Push up 20 detik

Ngaso 10 detik


c. Jumping Jack 20 detik

Ngaso 10 detik


d. Mountain Climber 20 detik

Ngaso 1 menit


Itulah 1 set HIIT.


-- kembali ke poin "a" --- hingga 7 set.

Saya usahakan sampai 10 set. Dijamin, kelar HIIT keringat deras banget hingga berasa keringat keluar dari lubang pori-pori bak mata air. Lihat sambil ngaca, beuh derassss.

Jika dilakukan pagi, maka badan bakal berasa "panas" hingga sore.

So, pastikan setelah HIIT: 1 jam kemudian HARUS makan karbo atau sederhananya: makan nasi dan cukupi kebutuhan minum air karena badan berasa hot terus πŸ™‚

--

Lantas apa benefit dari strength training kek plank, push up, dan HIIT?

a. Plang dan push up: buat saya lho ya, berasa tubuh bagian atas lebih kokoh dan push up bikin ayunan enteng serta ga cepat capek (otot dada dan bahu terlatih). Memperkuat core atau inti tubuh.

b. Dengan dada dan lengan makin setrong, ada benefit secara psikis yang saya rasakan: nyaman dengan badan sendiri (aduh susah deh njelasinnya ) πŸ˜†

c. HIIT yang ada menu squat: bikin tubuh bagian bawah (hamstring, paha, glutes / pantat, pinggang) berasa lebih kokoh dan enteng saat long run.

Bonus: buat ciwi-ciwi πŸ™‚, ada bonus dari HIIT yakni dari gerakan squat dan jumping jack: membantu membentuk dan mengencangkan glutes πŸ˜‰

So, yuk seimbangkan porsi latihan lari dengan menambahkan menu strength training. Banyak benefitnya, melimpah bonusnya πŸ™‚πŸ˜



Sunday, February 27, 2022

Bambu Air

Hari ini saya memindahkan bibit bambu air ke pot kecil.

Saya ingin tahu sekalian, bagiamana pertumbuhannya nanti.

Berawal dari indukan bambu air yang sudah berusia 3,5 tahun, saya memperbanyak bibitnya pada 3 minggu lalu.

Caranya, indukan yang sudah rimbun, dikurangi sebagian. Saya ambil 4 rumpun berisi 5&15 an batang. Saya pisahkan dan tanam di polibeg kecil.


Setelah 2 pekan, Alhamdulillah, muncul tunas baru di ujung batang dan juga ada tunas baru di media tanamnya.

Dari 4 bibit, tiga diantaranya saya biarkan dulu. Kebetulan dulu tetangga minta bibitnya.


Adapun 1 bibit saya pindahkan ke pot putih.

Sekaligus, ini juga percobaan apakah perlakuan yang saya berikan bisa efektif dan aman. Yakni:

1. Media tanamnya berupa tanah campur sekam bakar juga pupuk kandang.

2. Saya beri juga pupuk TSP untuk penguatan akar. 

3. Potnya tanpa lubang bawah 

4. Airnya saya sengaja bikin hingga tergenang.

1 - 2 minggu lagi, coba saya lihat bagaimana pertumbuhannya :)

++

Oya, tanaman hias bambu air sejatinya bukan keluarga bambu. Aslinya dia termasuk jenis paku-pakuan.

Vibes yang menguar dari tanaman ini adalah suasana sejuk. Maka wajar jika kita sering menemui bambu air untuk salah satu tanaman di vila, hotel, restoran, tempat kulineran, dll.

Dipadukan dengan pot keramik atau pot panjang tanpa lubang, bambu air menghadirkan hawa serta atmosfer sejuk.

Rumpun batang yang berkelompok dan bisa mencapai tinggi 1 meter lebih, menarik juga untuk menjadi partisi ruangan.

Saya juga pernah melihat, kolektor bambu air menaruhnya di pot besar dengan volume air yang banyak. Di dalamnya, diisi ikan hias kecil warna-warni. Menarik juga idenya :)






Monday, May 10, 2021

Reksa dana pilihan saya di Bareksa

Investasi keuangan kini semakin akrab terdengar di telinga. Literasi yang giat dilakukan pemerintah dan perusahaan finansial sangat berperan memacu penerimaan publik. 

Begitu pula teknologi informasi terutama internet, aplikasi, dan smartphone kian memudahkan kita melakukan investasi. Ibaratnya, hanya di depan mata, kita mudah sekali memilah memilih produk investasi. 

Saya sendiri memiliki investasi keuangan berupa saham dan reksa dana. Nah khusus produk yang disebut terakhir, saya menggunakan aplikasi Bareksa. 

Selain mudah, saya menyukai navigasi di aplikasi ini. Baik itu ketika beli, jual, cek portofolio dan juga membaca berita perihal investasi yang disediakan tim redaksi serta content creator Bareksa. 

Transaksi beli juga dapat dilakukan dengan transfer bank secara konvensional maupun mobile banking, virtual account, dan yang paling nyaman dengan e-money Ovo. Tinggal klik, beres! πŸ™‚

Di aplikasi ini, ada beberapa reksa dana yang pernah jadi pilihan sebelum kemudian mengerucut ke 2-3 pilihan produk. 

Dulu saya pernah beli produk Manulife, Aberdeen, Sucorinvest, dan lain-lain. Jenisnya pernah reksa dana saham, pasar uang, dan pendapatan tetap. 

Kini investasi saham saya lakukan sendiri secara terpisah melalui Mirae dan MNC Trade New. Adapun investasi reksa dana di jenis pasar uang dan pendapatan tetap. 

Nah, pilihan saya di reksa dana pasar uang di Bareksa ialah Sucorinvest Sharia Money Market Fund. Sedangkan untuk pendapatan tetap ialah Syailendra Pendapatan Tetap Premium. 

Khusus reksa dana pendapatan tetap, ada pula opsi produk yang bisa dipertimbangkan sesuai karakter dan orientasi investasi kita.

Meminjam sharing dari kawan yang juga profesional di perusahaan manajer investasi, berikut ini opsinya (khusus RD pendapatan tetap ya) :

1. Jika kita bermaksud untuk trading, ikut pasar naik turun yield pasar obligasi, maka bisa memilih Manulife Obligasi Negara Indonesia II. 

2. Kalau mencari dividen bulanan dapat menjatuhkan pilihan ke Manulife Pendapatan Bulanan. 

3. Nah bila ingin stay stabil jangka 3 tahun, tidak terlalu fluktuasi, namun terus terang agak kurang likuid, silakan saja ke Syailendra Pendapatan Tetap Premium.

Oya, opsi di atas itu bukan rekomendasi untuk membeli produk ya. Segala keputusan bergantung pada keputusan sendiri. 

Satu lagi, sebelum masuk berinvestasi ke produk apapun, baik saham, reksa dana, emas, cryptho, maupun tabungan hingga deposito, maka sebaiknya bekali diri dengan pengetahuan memadai. Juga selalu segarkan alias update dengan kabar informasi bisnis investasi terbaru. Termasuk informasi ekonomi makro, kebijakan pemerintah, aksi-aksi perusahaan, dan lain-lain. 

Salam profit, salam cuan :) 

Thursday, March 18, 2021

Cara Mudah Atasi Tunas Daun Pohon Mangga Gosong dan Mengering

 


Selamat siang semua, wilujeng siang sadayana

Beberapa waktu lalu kawan saya ada yang cerita dan bertanya soal tanaman buah mangga nya. 

Pada bagian tunas atau bakal tunas mengalami gosong dan mengering. 

Kebetulan mangga jenis chokanan saya juga mengalami yg sama. Tunas mengering dan tidak ada tambahan daun baru sampai saya tungguin 3 bulan lebih. Padahal mangga tetangga pada numbuh daun dari tunas-tunasnya, juga berbunga dan berbuah. 

Kemarin malah sempat galau, bingung, putus asa heheheeeee

Beneran bingung kemarin, kudu diapain. Pupuk NPK sudah, perbaikan media tanam sudah, tambah kompos sudah juga. Plus kocor POC juga. 

Hampir saya mau tebang saja, kali-kali ada penyakit di batang dan gangguan di akar. 

Nah, akhirnya 2 minggu lalu saya ada ide sebagai ikhtiar. 

1. Saya potong cabang yang ada tunas gosongnya. Sekitar 3 cm dari ujung. Maaf ga sempat motret. Adanya foto bekas potongannya. 

2. Bekas potongan, saya beri cat untuk menutupi lukanya. Ini untuk mencegah jamur dan penyakit lain. 

3. Saya tunggu. Sabar. Berdoa😊

4. Alhamdulillah, pada hari ke 4/5 muncul titik kecil warna hijau. 

Terus terang deg-degan campur berharap. Apakah ini cinta eh bakal tunas? ternyata benar! 

5. Yesss, dan setelah 1 minggu -10 hari dari potong cabang tadi, tunas baru berhasil Sprout jadi daun. Malahan muncul tunas sari batang utama. alhamdulillah. 

6. Setelah itu, beneran mereka ngebut. Tunas-tunasnya baru pada nge-gasss sprout ga pakai rem 😊


Berikut foto-fotonya ya. Semoga bermanfaat untuk rekan-rekan yang tanaman buahnya mengalami kasus sama. Mungkin bisa di aplikasikan ke tanaman buah lainnya (tanaman batang keras) seperti mangga jenis lain, rambutan, kelengkeng dll. 

Salam dari Cilebut, Bogor :) 




Monday, September 28, 2020

Malam Senin di Puncak: Bogor Jalan-jalan (9) Test motret malam dengan Redmi Note 9 pro 64 Mega Pixel


Di kala sebagian besar kita memilih menghabiskan waktu di rumah pada Minggu malam untuk bersiap beraktivitas di Senin esok hari, kami justru ngeluyur ke Puncak. Sekalian juga saya test bagaimana kinerja kamera Redmi Note 9 pro 64 Mega Pixel untuk motret malam hari.

Spontan saja. Tidak pakai persiapan atau janjian. Pokoknya cusss. 

Di ketinggian dan banyak kelokan, saya jajal bagaimana produk Xiaomi ini ketika diajak motret trail-light dari lampu kendaraan yang melintas dan juga fitur motret setingan manual, termasuk speed lambat.

Di kejauhan, kerlap kerlip pemukiman kawasan Bogor dapat terekam dengan kamera 64 Mega Pixel ini.

Dengan bermobil, kami berenam meluncur dari kompleks rumah di Cilebut menuju Ciawi, lanjut Gadog, Taman Safari, Gunung Mas terus ke atas hingga Masjid Atta'awun. 

Dari masjid ikonik itu, masih lanjut menanjak. Pilihan kami adalah salah satu warung yang menyediakan sate, tongseng dan jagung bakar. 

Menu-menu itu pas banget untuk cuaca Puncak. Sudah di ketinggian 1.400 mdpl, ditambah saat itu habis hujan. 

Nah buat yang ingin menyesap suasana lain di malam Senin, mainlah ke Puncak. Semangkuk Indomie dengan irisan cabe sudah joss menghangatkan malam :) 


Monday, September 21, 2020

Tips Perawatan Tanaman Anggur, Langsung dari Praktisi


Tanaman anggur memang salah satu tanaman buah yang tak kenal musim tren. Bibitnya diburu, informasi pengetahuan tips menanam dan merawatnya terus dicari di internet, komunitas maupun dalam ajang kopdar.


Ketika kemarin hari Minggu saya mengambil bibit anggur Red Globe di Depok, Jawa Barat, saya menyempatkan untuk menimba ilmu dari Cang Ali, salah satu praktisi penanaman anggur.

Di FB, sobat anggur dapat berinteraksi di wall FB maupun di grup Tips Menanam Anggur dengan nama online hehehe Nooray Ali. Beliau menjadi moderator di grup TMA tersebut. Di kebunnya terdapat bibit ninel, angelica, jupiter, dan lain-lain. Kebetulan saya memilih red globe.

Langsung saja, dalam merawat tanaman anggur dibutuhkan penyemprotan 2 jenis yakni:
1. Fungisida: mereknya Amistratop dan Antracol. Silakan jika mau merek lain, itu sekadar info ya.
2. Insectisida: mereknya Abasel (atau Decis, Regen).

Dosis fungisida, Amistratop cukup setetes dan diencerkan dengan 1 liter air. Adapun jika memilih menggunakan Antracol maka 1 sendok untuk 1 liter air.

Bagaimana dengan Abasel? Insectisida ini digunakan dengan dosis 1 tetes per liter air.

Caranya dengan penyemprotan terutama di bawah daun karena letak stomata ada di bawah daun dan waktunya pada sore hari sekira pukul 16-17.00. Mengapa sore hari? Karena di waktu itulah stomata terbuka. Jangan terlalu petang atau malam ya, karena stomata sudah menutup.

Berapa harganya? Amistratop lebih mahal dibanding Antracol. Banderol harga Amistratop ialah untuk kemasan 100 ml Rp60.000, sedangkan Antracol per 1 kilogram hanya Rp40.000.

Di musim hujan, penggunaan fungisida lebih diperhatikan ya karena air hujan dan udara lembap lah yang mendatangkan jamur.

Oya, penggunaan fungisida dan insektisida juga jangan berbarengan. Minimal diberi jarak 1 hari antar keduanya. Diberikan 1 minggu sekali.

Untuk insektisida, gangguan yang sering muncul adalah trip, kutu putih dan lain-lain. Nah insektisida Abasel, Decis, Regent menjadi ikhtiar agar insektisida menjauh. 

Satu lagi, jika ada tanaman di dekat anggur yang kena kutu putih, gemini dan lain-lain (seperti cabe, tanaman bunga dsb) maka tanaman lain itu juga disemprot. 

Bagaimana pemberian pupuk? Untuk pupuk kandang, diberikan dengan ditabur karena jika dibenamkan, dikhawatirkan jamur yang masih ada di pupuk kandang atau kode masuk ke dalam media tanam.

Pupuk lainya, jika pada masa pertumbuhan alias fase vegetatif bisa menggunakan pupuk daun Gandasil D seminggu sekali.

Selanjutnya pada usia 6-7 bulan, bisa diaplikasikan pupuk daun untuk buah.

Sekalian juga, Cang Ali menyampaikan tentang media tanam. Di tanaman anggur yang dirawatnya, dia menggunakan campuran kompos, pasir, sekar mentah atau bakar. Dia sama sekali tidak menggunakan tanah.

Penyiraman hanya jika media tanam terasa kering. Di kebunnya, saya membenamkan jari untuk melatih kepekaan perlu tidaknya media tanam disiram air. Anggur cenderung menyukai media tanam kering. 

Jika kita masukkan jari dan terasa ujung jari terasa adem atau sedikit basah (meskipun lapisan atas media tanam terlihat kering) maka hal itu sudah cukup.

Jika menanam di pot, pastikan bagian bawah diisi pecahan batu bata, keramik atau puing. Fungsinya membantu air siraman dapat segera turun sehingga tidak ada genangan.

Bila sobat anggur memilih menanam langsung di tanah maka disarankan membuat bedengan setinggi 30-40 cm sehingga air hujan atau siraman dapat mengalir ke bawah. 

Demikian tips menanam anggur sekaligus tentang perawatan dan info terkait lainnya. Salam dari Bogor :)