Wednesday, July 4, 2012

Nggombal dan Humor =_+

Bokap-nyokapmu keknya pakar marketing lho say.
Mereka mem-bundling kamu dengan gula dan madu. So sweet deh jadinya :D

+++

Konon, saya lupa siapa yang bilang, unsur paling dominan dari humor adalah faktor kejutan.

Shocking. Juga spontan. Wajar jika dalam obrolan di meja makan, food-court, lift, kantor, ruang rapat, celetukan seorang kawan bisa bikin kita terbahak.



Begitu juga, kiriman SMS, WhatApps, BBM atau email. Candaan membuat tersenyum simpul dan tertawa.

Gombalan-gombalan juga salah satunya. Kita tidak tahu arah satu dua kalimat awal, lantas berujung pada guyonanrayuangombal yang tidak kita sangka.

Sebaliknya, tak jarang, humor yang lucu gagal membuat kita ngakak lantaran unsur kejutannya tidak adan atau sudah hilang. Bisa juga karena sang penuturnya kurang lihai.

Saya misalnya, materi candaan yang sama persis pun, begitu saya ceritakan kembali ke teman yang lain, tidak mengundang gelak tawa.

Mungkin karena mereka sudah 'bersiap' mendengar guyonan saya, bisa menebak arah. Sehingga tidak lucu lagi. Atau bahkan, sepertinya sih iya, saya kurang mampu bertutur. Artinya kurang mampu merekonstruksi candaan untuk diceritakan lagi pada orang yang berbeda.

++++

Saya sendiri salut dengan para seniman lawak atau apalah namanya, baik di panggung maupun radio dan televisi. Juga media online. Mereka mampu terus-menerus memuat unsur kejutan, spontan dan keterbaruan dalam humornya.

Saking jagonya, humor yang pernah kita dengar pun, sanggup mereka olah lagi terus menerus.

Komeng, Andre OVJ, para pengisi acara Stand-Up comedy di Kompas TV dan Metro TV adalah sedikit dari sekian banyak para pelawak yang mahir menghadirkan guyonan yang mengejutkan. Juga cerdas.

Saya ndak suka guyonan yang melibatkan kekurangan fisik atau mencela orang lain, mengkonotasikan seorang manusia dengan benda dan hewan. Contohnya, tunjuk saja, kayak candaan Olga :D

+++
Seberang Sarinah, usai deadline.


5 comments:

  1. kayaknya kurang bumbu gan.. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe emang sengaja. Kayak nge-tweet. Dah ane tambahin gan. trims dah mampir :)

      Delete
  2. gula dan madu mah sweet banget mas..heheh..

    apa kabar mas? :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kabar baek mbak. Sayangnya cuaca Jakarta yang bikin kurang baek, puanas puollll miskin ujan +_*

      Delete
  3. salam sukses gan, bagi2 motivasi .,
    Pikiran yang positiv dan tindakan yang positiv akan membawamu pada hasil yang positiv.,.
    ditunggu kunjungan baliknya gan .,.

    ReplyDelete